Tak Pantas, Pemuda Ini Joget-joget dan Senang KRI Nanggala 402 Tenggelam
ULAH pemuda pemilik akun Instagram King_Instagram6 sungguh tak pantas. Dia malah joget joget di TikTok dan senang KRI Nanggala 402 tenggelam.
Dalam videonya, laki-laki bermasker yang tidak diketahui nama aslinya tersebut berjoget sambil bertepuk tangan.
Dia membuat keterangan: \"Gw ketika dengar kapal selam Indonesia tenggelam….(berjoget). Rasanya senang banget karena mustahil para tentara itu enggak tau kalau kapal mereka akan tenggelam yah jelas mereka tau lah,” tulisnya.
\"Coba deh kalian pikirkan baik-baik itu kapal selam apa lagi itu kan seperti penyamaran jadi buat apa dia kasih ni. Karna prajurit TNI kita pasti udah pada diajarin gimana cara menyelesaikan situasi di saat darurat, percayalah mereka semua itu selamat kok, cuma mereka mungkin belum memberikan di mana keberadaan mereka,\" tulisnya lagi.
Pemuda ini lalu mengajak warga Indonesia agar bergembira dan tidak berpikir macam-macam soal keberadaan KRI Nanggala 402. Dia bahkan menyebut para prajurit TNI AL dalam kapal selam itu sedang menyamar.
\"Jadi buat warga Indonesia happy aja jangan pikir macem-macem dulu mustahil seorang prajurit terlatih ap lgi d bagian kapal selam penyamaran,\" tulisnya.
Video TikTok ini diunggah akun Instagram infokomando yang menilai konten itu tidak pantas. Di saat Indonesia berduka, pembuat video TikTok itu malah menjadikan musibah kapal selam KRI Nanggala yang tenggelam sebagai bahan candaan.
\"Alasan pengen terkenal, pansos, iseng-isengan, lucu-lucuan ????????… Apa seperti ini moral anak-anak jaman sekarang! Budak Konten! Apa-apa demi konten!. Follow akun militer cuma mau komentar nyinyir tanpa sadar situasi. Bro, Jangan buat musibah sebagai bahan candaan. Mungkin Si Randy ini waktu pelajaran PPKN dan Budi Pekerti tidur di kelas. Semoga tidak terulang dan untuk yang lain jangan jadi budak Konten yang ‘sakit’,” tulis akun @infokomando.
Sementara pemilik akun king_bintang6 yang mengetahui videonya viral langsung membuat video permintaan maaf. Dia mengakui tindakannya bodoh.
\"Saya pribadi minta maaf atas tindakan saya yang benar-benar bodoh dan merungikan negara termasuk pihak bapak prajurit TNI AL yg sedang berduka sekali lagi saya benar-benar minta maaf mohon kasih saya kesempatan k-2,\" katanya. (yud)
Baca juga:
- Terbelah jadi 3 Bagian, Kondisi KRI Nanggala-402 saat Tenggelam
- Makin Brutal, Kepala BIN Papua Tewas Ditembak KKB
- 32 Warga Negara India Diusir dari Indonesia
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: